Page 8 - Modul Pembelajaran Mekanika Fluida
P. 8
Modul 2
Pembelajaran Manometer
2.1 Tujuan Pembelajaran
• Menghitung perbedaan tekanan menggunakan manometer: Mahasiswa dapat
menggunakan manometer untuk menghitung perbedaan tekanan di antara dua titik
dalam sistem fluida, dengan memanfaatkan prinsip tekanan hidrostatik.
• Menganalisis penggunaan manometer dalam sistem praktis: Mahasiswa dapat
menerapkan pengetahuan tentang manometer dalam situasi nyata untuk memantau
dan mengukur tekanan dalam berbagai sistem fluida.
2.2 Pertanyaan Pemantik
Gambar 2.1 Manometer dengan Aplikasi Fluida Merkuri
Merkuri merupakan salah satu jenis fluida yang paling sering digunakan sebagai fluida
kerja manometer. Merkuri memiliki massa jenis yang tinggi dibandingkan yang lain.
Mengapa merkuri sering digunakan sebagai fluida kerja manometer, bagaimana
pengaruh fluida jenis lain dengan kinerja manometer?
2.3 Dasar Teori
2.3.1 Manometer
Sebelumnya telah dibuktikan bahwa variasi maupun distribusi tekanan pada fluida statis
dinyatakan dengan persamaan dasar hubungan antara tekanan dan ketinggian yang
ditunjukkan pada persamaan (1.16). Dalam pengaplikasiannya, pada umumnya g diabaikan,
namun untuk menghitung sebuah kondisi dengan perubahan ketinggian yang besar, maka g
wajib diperhitungkan.